Mata kuliah Analisis Real dikenal sebagai the body of mathematics. Mata kuliah ini merupakan dasar di dalam matematika untuk berfikir secara formal, yaitu berfikir secara deduktif aksiomatik. Lebih khusus lagi, mata kuliah Analisis Real merupakan dasar dari mata kuliah Kalkulus. Jika dalam Kalkulus, mahasiswa cenderung mempelajari materi-materi yang sifatnya aplikatif, maka pada Analisis Real mahasiswa dituntut untuk mampu menguasai dasar-dasar teorinya. Dengan demikian mata kuliah ini tepat jika dijadikan bekal bagi para calon guru matematika khususnya untuk mengajar matematika sekolah tingkat atas. Secara rinci materi-materi yang akan dibahas dalam mata kuliah ini meliputi : 1) Sistem Bilangan Real: Sifat Aljabar, Sifat Urutan, Trikotomi, Ketaksamaan Bernoulli, Harga Mutlak, Ketaksamaan segitiga, Sifat Kelengkapan, Supremum, infimum, Sifat Archimedes, Teorema Kerapatan. 2) Barisan Bilangan Real yang meliputi: Definisi barisan; Barisan konvergen dan divergen; Teorema Limit Barisan; Teorema Apit Barisan.