Mata kuliah ini Teknologi Pembelajaran (TP) didesain untuk memberikan pengetahuan  wawasan sekaligus pemahaman kepada mahasiswa, tentang : hakikat,tinjauan historis, landasan dan ruang lingkup, serta bagaimana pengembanagan keilmuan ini dalam pembelajaran,sehingga mahasiswa sebagai calon guru professional dapat mengembangkan teknologi  pembelajaran sesuai dengan esensi IPS  itu sendiri dan perkembangan IPTEK. Untuk itu, dalam mata kuliah ini akan membahas masalah : tinjauan historis TP, landasan TP, ruang lingkup TP, pendekatan TP, aplikasi teori TP, pengembangan sistem pembelajaran, pemanfaatan teknologi komunikasi, teknologi informasi dalam teknologi pembelajaran, pengembangan media berbasis visual, pengembangan media berbasis audio visual, pengembangan media berbasis komputer, pengembangan media berbasis micrososft power point, aplikasi teknologi pembelajaran dalam pemecahan masalah.