Mata kuliah ini membangun pemahaman mahasiswa mengenai konsep dan teori matematika Madrasah Ibtidaiyah yang didasari oleh nilai-nilai Keislaman. Mata kuliah Matematika MI/SD mengkaji tentang konsep dasar aljabar, aritmatika sosial, bilangan dengan operasinya, geometri dengan pengukurannya, statistik dan peluang. Materi pada mata kuliah meliputi: (1) bilangan cacah; (2) bilangan bulat; (3) bilangan rasional dan irrasional; (4) bilangan desimal; (5) kelipatan persekutan terkecil dan kelipatan persekutuan terbesar; (6) persamaan dan pertidaksamaan; (7) bentuk aljabar; (8) barisan dan deret; (9) aritmatika sosial; (10) konsep luas dan keliling bangun datar; (11) luas permukaan dan volume bangun ruang; (12) pengukuran sudut; (13) waktu, jarak dan hubungan antar satuan pengukuran; dan (14) statistik diskriptif dan peluang sederhana.