Pembelajar BIPA sebagai salah satu komponen dalam pembelajaran harus dapat dipahami karakteristiknya oleh para pengajar BIPA. Perbedaan karakter, budaya,  lingkungan akan menjadi permasalahan bagi pembelajar BIPA.  Di samping itu, pembelajar BIPA pun harus mampu mengadaptasikan diri dengan lingkungan belajar mereka. Untuk itu, materi perkuliahan pembelajaran BIPA ini diarahkan kepada hal-hal  tersebut. Materi-materi tersebut antara lain 1) hakikat Pembelajaran BIPA, 2) materi Budaya dalam Pembelajaran BIPA, 3) keterampilan Berbahasa dalam Pembelajaran BIPA, 4) kompetensi Budaya dan Sastra dalam Pembelajaran BIPA, 5) Wawasan Kebangsaan bagi Pengajar BIPA, 6) Pengembangan Pengajaran BIPA Berbasis teks, 7) gegar budaya, 8), tata bahasa Indonesia, 9) prinsip dasar Pembelajaran BIPA, 10) komponen Pembelajaran BIPA, 11) tahap-tahap Pembelajaran BIPA, dan 12) evaluasi pembelajaran BIPA.