Ekonomi politik percaya bahwa struktur kekuasaan akan memengaruhi pencapaian ekonomi. Ekonomi politik memiliki cara pandang yang berbeda dengan ekonomi murni. Karena itu ketika ilmu politik dan ilmu ekonomi disatukan secara konseptual, ekonomi politik tidak dapat lagi dipandang sebagai hubungan antara dua jenis telaah yang berbeda.
          Secara umum kajian ekonomi politik mengaitkan seluruh penyelenggaraan politik baik yang menyangkut aspek, proses maupun kelembagaan dengan kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh masyarakat maupun yang diintrodusir oleh pemerintah. Karena itu harus dipahami bahwa pendekatan ini meletakkan bidang politik subordinat terhadap ekonomi, artinya bahwa instrumen ekonomi seperti mekanisme pasar, harga dan investasi dianalisis dengan mempergunakan setting politik tempat kebijakan atau peristiwa ekonomi terjadi.