Matakuliah Manajemen Keuangan syariah adalah salah satu matakuliah wajib yang diajarkan di Semester 4 pada jurusan Manajemen Keuangan Syari'ah, pada matakuliah ini diharapkan mahasiswa Mampu menguasai konsep Manajemen keuangan syariah yang mencakup: Hakekat Manajemen Keuangan Syariah, Perusahaan dan Landasan Akad, Manajer Keuangan dan Aktualisasi Syariah Pada Tujuan Perusahaan, Laporan Keuangan Konvensional dan Syariah, Harta Akad dan Larangan Transaksi Dalam Syariah, Riba dan Implikasinya Dalam Keuangan Syari’ah, Time Value of Money dan Economic Value of Time Dalam Keuangan Syari’ah, Pasar Modal Syari’ah dan Persandingan Efisiensi Pasar dan Etika Islam, Return & Resiko Dalam Keuangan Syari’ah, Keputusan Investasi dan Validasi Syari’ah, Keputusan Pendanaan: Dualisme Sumber Modal, Biaya Modal dan Penerapannya Pada Sumber Dana Syariah, Kebijakan Deviden Dalam Keuangan Syari’ah