Mata kuliah Fisika untuk Kimia merupakan mata kuliah keahlian bidang studi pada program S-1 Tadris Kimia dengan status mata kuliah wajib. Mata kuliah ini diberikan kepada mahasiswa semester 2 dengan bobot mata kuliah 3 SKS. Mata kuliah ini membahas mengenai konsep dasar fisika dan konteks penerapannya dalam bidang Kimia. Secara garis besar, lingkup bahasan pada mata kuliah ini mencakup (1) Mekanika; (2) Mekanika Fluida; (3) Osilasi Dan Gelombang; (4) Termodinamika Dengan mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu memahami konsep dasar fisika dan memahami konteks penerapannya dalam bidang Kimia.